Pengaruh Destination Branding Wisata Halal Terhadap Visitor Satisfaction Dan Revisit Intention Wisatawan Di Pulau Lombok Provinsi Nusa Tenggara Barat (Studi Kuantitatif Pada Wisatawan Domestik di Pulau Lombok NTB)

Main Authors: Wibowo, Aditya Tri, Dr Bambang Dwi Prasetyo, S.Sos., M.Si ., Rachmat Kriyantono, Ph.D.
Format: Thesis NonPeerReviewed Book
Bahasa: eng
Terbitan: , 2019
Subjects:
Online Access: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/194197/1/ADITYA%20TRI%20WIBOWO.pdf
http://repository.ub.ac.id/id/eprint/194197/
Daftar Isi:
  • Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh branding destinasi wisata halal terhadap visitor satisfaction dan revisit intention di Pulau Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi responden dalam penelitian ini adalah wisatawan domestik yang berkunjung ke Pulau Lombok. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 responden. Data diperoleh dengan menggunakan kuesioner yang ditujukan kepada 100 responden yaitu wisatawan domestik yang berkunjung ke pulau Lombok dengan tujuan berlibur dan mengetahui destination branding wisata halal pulau Lombok. Lokasi penelitian berada di beberapa tourist spot yang tersebar di seluruh pulau Lombok. Analisis data menggunakan metode analisis jalur. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) branding wisata halal memiliki pengaruh positif terhadap kepuasan pengunjung, (2) visitor satisfaction berpengaruh terhadap revisit intention, (3) branding wisata halal berpengaruh terhadap revisit intention melalui visitor satisfaction.