Pengaruh Mutu Pelayanan Farmasi terhadap Kepuasan dan Loyalitas Pasien Rawat Jalan di RSUD Gambiran Kediri
Main Author: | Sa`adah, Evi |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed |
Terbitan: |
, 2014
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://repository.ub.ac.id/157115/ |
Daftar Isi:
- Instalasi Farmasi Rumah Sakit sebagai penyelenggara pelayanan farmasi harus mampu memberikan pelayanan yang bermutu, yaitu dengan memenuhi kebutuhan pasien sesuai dengan standar yang berlaku, salah satunya adalah standar akreditasi KARS 2012 yang mengacu pada JCI. Instalasi Farmasi RSUD Gambiran Kota Kediri dituntut untuk selalu menjaga kepercayaan pasien dengan meningkatkan mutu pelayanannya agar kepuasan konsumen meningkat. Kepuasan pasien terhadap suatu pelayanan dapat mempengaruhi loyalitasnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mutu pelayanan farmasi terhadap kepuasan dan loyalitas pasien di depo farmasi rawat jalan RSUD Gambiran. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif observasional menggunakan pendekatan cross sectional dengan jumlah responden sebanyak 115 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling . Pengujian hipotesis dilakukan menggunakan Structural Equation Modelling (SEM) dengan bantuan program komputer Analysis of Moment Structure (AMOS) versi 22. Pengujian ketiga hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini dilakukan berdasarkan nilai Critical Ratio (CR) 1.96 dan nilai probability (p) 0.05. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa mutu pelayanan farmasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pasien dengan nilai koefisien sebesar 0,881, mutu pelayanan farmasi tidak berpengaruh terhadap loyalitas pasien, dan kepuasan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pasien dengan nilai koefisien sebesar 0,814. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa mutu pelayanan farmasi mempengaruhi loyalitas pasien secara tidak langsung melalui kepuasan.