Pengaruh brand tribalism, brand reputation, dan brand relationship quality terhadap niat beli ulang pada Matahari Department Store di Surabaya
Main Author: | Karundeng, Charles Hartono |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed Book |
Bahasa: | eng |
Terbitan: |
, 2012
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://repository.wima.ac.id/5200/1/ABSTRAK.pdf http://repository.wima.ac.id/5200/2/BAB%201.pdf http://repository.wima.ac.id/5200/3/BAB%202.pdf http://repository.wima.ac.id/5200/4/BAB%203.pdf http://repository.wima.ac.id/5200/5/BAB%204.pdf http://repository.wima.ac.id/5200/6/BAB%205.pdf http://repository.wima.ac.id/5200/7/LAMPIRAN.pdf http://repository.wima.ac.id/5200/ |
Daftar Isi:
- Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari brand tribalism dan brand reputation terhadap niat beli ulang melalui brand relationship quality pada Matahari Department Store di Surabaya. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, dimana pemilihan sampel berdasarkan kriteria tertentu yaitu responden yang berusia antara 20 tahun hingga 50 tahun, dengan frekuensi belanja minimal 3 (tiga)kali berbelanja selama 3 bulan terakhir sebanyak 150 orang. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Path Analysis menggunakan SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara positif dari brand tribalism terhadap brand relationship quality, terdapat pengaruh brand reputation terhadap brand relationship quality, terdapat pengaruh brand relationship quality terhadap niat beli ulang. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah hubungan positif baik secara simultan ataupun parsial antara brand tribalism dan brand reputation dengan brand relationship quality. Dan brand relationship quality sebagai variabel intervening mempengaruhi niat beli ulang secara langsung.