Daftar Isi:
  • Events and experiences merupakan bagian dari perbauran komunikasi pemasaran. Komunikasi pemasaran sendiri biasanya digunakan oleh sebuah perusahaan untuk menyampaikan pesan kepada konsumen mengenai produk dan juga merek dari perusahaan tersebut. Tahapan pembuatan suatu event yang baik sendiri harus memiliki 5 tahap yaitu, research, design, planning, coordination, dan evaluation. Event yang baik dan berhasil akan memengaruhi brand awareness dari perusahaan penyelenggara acara atau kegiatan. Untuk membuktikan teori tersebut dilakukanlah kerja magang di divisi creative event planner di Creative Nest Indonesia selama kurang lebih 3 bulan dari tanggal 2 September 2019 hingga 29 November 2019. Creative Nest Indonesia sendiri berlokasi di The Breeze #L17-18, BSD City, Tangerang, Banten. Tujuan dari melakukan kerja magang di Creative Nest Indonesia sendiri adalah untuk mengetahui bagaimana proses Event Marketing yang dilakukan guna menciptakan Brand Awareness pada Creative Nest Indonesia dan juga perencanaan suatu event yang baik dan maksimal. Setelah melakukan kerja magang di Creative Nest Indonesia, didapatkan bahwa ilmu yang didapatkan selama kuliah lebih banyak dibandingkan pada saat melakukan kerja magang. Tahapan-tahapan perencanaan sebuah event yang dilakukan oleh Creative Nest Indonesia dinilai masih belum maksimal pada tahap riset dan juga evaluasi, sehingga beberapa event yang diselenggarakan masih belum mendapatkan hasil yang maksimal.