Perancangan Animasi Karakter Pixel Untuk Gim Mobile "Evocreo" Versi Dua Di Redrain Studio
Main Author: | Kristal Bella, Delvia |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed application/pdf |
Bahasa: | eng |
Terbitan: |
, 2020
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://kc.umn.ac.id/13602/1/HALAMAN_AWAL.pdf http://kc.umn.ac.id/13602/2/DAFTAR_PUSTAKA.pdf http://kc.umn.ac.id/13602/3/BAB_I.pdf http://kc.umn.ac.id/13602/4/BAB_II.pdf http://kc.umn.ac.id/13602/5/BAB_III.pdf http://kc.umn.ac.id/13602/6/BAB_IV.pdf http://kc.umn.ac.id/13602/7/LAMPIRAN.pdf http://kc.umn.ac.id/13602/ |
Daftar Isi:
- Perjalanan pelaksanaan magang penulis dimulai di Redrain Studio, yaitu perusahaan industri kreatif yang fokus dalam pengembangan gim dan seni. Studio ini tidak hanya mengembangkan gim sendiri tetapi juga dapat menyediakan layanan untuk klien berupa jasa pembuatan aset-aset gim dalam 2d maupun 3d, ilustrasi, dan pembuatan gim dari desain gim, aset gim, coding, development, serta testing dengan kualitas yang terjamin. Selama melakukan praktik kerja magang di studio ini, penulis mempelajari berbagai hal mengenai animasi karakter pixel. Dimulai dari pengenalan software yang digunakan, pengenalan bentuk karakter, serta pembuatan gerakan animasi untuk karakter tersebut. Hal pertama yang dilakukan penulis pertama kali adalah membuat gerakan animasi karakter pixel dari tampak belakang dengan mengikuti gerakan animasi karakter yang sama dari tampak depan yang telah disediakan oleh supervisor. Bentuk-bentuk karakter pixel sangat beragam dan bermacam-macam, seperti kecil atau besar, berkaki atau tidak, memiliki banyak warna atau tidak, detail atau normal, dan sebagainya. Dari yang awalnya mengikuti gerakan animasi tampak depan yang telah disediakan sampai akhirnya membuat gerakan animasi sendiri pada karakter yang diberikan oleh supervisor dengan menggunakan imajinasi dari penulis sehingga gerakan tersebut terlihat cocok dan bagus untuk diasistensikan kepada klien. Selama pembuatan animasi tersebut, tentu saja penulis mendapat berbagai kendala pada awalnya, yakni dalam mengadaptasi penggunaan software serta dalam animasi pixel itu sendiri. Namun seiring waktu berjalan, kendala tersebut dapat diatasi oleh penulis ketika sudah berpengalaman dan menghadapi banyak macam karakter sehingga pengerjaan semakin efisien dan dapat dipercaya.