Pengembangan Lembar Kegiatan Siswa (LKS) Berbasis Penemuan Terbimbing pada Materi Peluang untuk Siswa Kelas XI IPA SMA Adabiah 2 Padang

Main Author: Sefrida, Nengsih
Format: Thesis NonPeerReviewed Book
Bahasa: ind
Terbitan: , 2017
Subjects:
Online Access: http://repo.stkip-pgri-sumbar.ac.id/id/eprint/2359/4/12050001%20SEFRIDA%20NENGSIH.pdf
http://repo.stkip-pgri-sumbar.ac.id/id/eprint/2359/1/Abstrak.pdf
http://repo.stkip-pgri-sumbar.ac.id/id/eprint/2359/2/Kesimpulan.pdf
http://repo.stkip-pgri-sumbar.ac.id/id/eprint/2359/3/Daftar%20Pustaka.pdf
http://repo.stkip-pgri-sumbar.ac.id/id/eprint/2359/
Daftar Isi:
  • Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya siswa yang belum memahami materi peluang dan penyajian materi pada LKS belum membimbing siswa menemukan konsep secara mandiri. Untuk membantu siswa, dibutuhkan bahan ajar pendamping berupa lembar kegiatan siswa (LKS) berbasis penemuan terbimbing. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKS berbasis penemuan terbimbing pada materi peluang untuk siswa kelas XI IPA SMA Adabiah 2 Padang yang valid, praktis dan efektif. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model Plomp yang terdiri atas 3 fase yaitu preliminary research, prototyping phase, dan assessment phase (Plomp, 2013: 19). Tahap preliminary research terdiri dari wawancara kepada siswa dan guru, analisis silabus, dan analisis buku teks. Tahap prototyping phase yaitu merancang sistematika dan struktur LKS, penyusunan prototipe, evaluasi diri, tinjauan ahli, evaluasi satu-satu dan evaluasi kelompok kecil. Tahap assessment phase yaitu uji kelompok besar terhadap satu kelas yaitu kelas XI IPA 3 sebagai kelas ekperimen. Persentase hasil validitas LKS berbasis penemuan terbimbing adalah 81,13% dengan kriteria sangat valid. Hasil evaluasi satu-satu oleh guru dan siswa menunjukkan LKS berbasis penemuan terbimbing berada pada kategori sangat praktis dengan nilai 91,67% dan 87,96%. Hasil evaluasi kelompok kecil oleh siswa menunjukkan LKS berbasis penemuan terbimbing pada kategori sangat praktis yaitu 87,96%. LKS telah efektif dengan rata-rata nilai hasil uji N-gain yaitu 0,68. Keefektifan LKS juga dilihat dari persentase hasil angket motivasi yaitu 81% dengan kriteria sangat memotivasi. Dapat disimpulkan bahwa LKS berbasis penemuan terbimbing untuk materi peluang sudah valid, praktis dan efektif.