PENGARUH KEJELASAN SASARAN ANGGARAN TERHADAP SENJANGAN ANGGARAN INSTANSI PEMERINTAH DAERAH DENGAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI PEMODERASI

Main Authors: Irawan, Bambang, Robinson, Robinson
Format: Thesis NonPeerReviewed Book
Bahasa: eng
Terbitan: , 2008
Subjects:
Online Access: http://repository.unib.ac.id/4629/1/I%2CII%2CIII-BAM-FE.pdf
http://repository.unib.ac.id/4629/2/IV%2CV-BAM-FE.pdf
http://repository.unib.ac.id/4629/
Daftar Isi:
  • Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kejelasan sasaran anggaran berpengaruh terhadap senjangan anggaran instansi pemerintah daerah dan untuk mengetahui apakah kejelasan sasaran anggaran dengan komitmen organisasi sebagai variabel moderating berpengaruh terhadap senjangan anggaran instansi pemerintah daerah. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, jumlah kuesioner yang didistribusikan pada penelitian ini sebanyak 130 lembar dan yang dapat diolah sebanyak 87 lembar dengan rata-rata 66,92%. Penelitian ini menggunakan data dari 87 pejabat-pejabat struktural yang memiliki jabatan sebagai kepala dinas, kepala sub dinas, kepala bagian dan kepala sub bagian pada semua dinas pemerintah Kota Bengkulu. Hipotesis pertama diuji dengan regresi linier sederhana, sedangkan untuk hipotesis kedua menggunakan analisis Moderated Regression Analysis (MRA) dengan model selisih mutlak. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa yang pertama, kejelasan sasaran anggaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap senjangan anggaran. Hal ini berarti bahwa adanya kejelasan sasaran anggaran akan meningkatkan terjadinya senjangan anggaran. Kedua, penelitian ini juga menemukan bahwa kejelasan sasaran anggaran dengan komitmen organisasi sebagai pemoderasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap senjangan anggaran pada instansi pemerintah Kota Bengkulu. Berdasarkan hasil penelitian, maka penelitian ini menyimpulkan bahwa komitmen organisasi bukan merupakan variabel moderating dalam hubungan antara kejelasan sasaran anggaran dan senjangan anggaran pada instansi pemerintah Kota Bengkulu.