PENGARUH MEDIA ANIMASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISTEM RESPIRASI HEWAN PADA SISWA KELAS XI IPA DI MAN 1 MATARAM TAHUN AJARAN 2014/2015
Main Author: | W A N S A R I, U L F A D E S I N A |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed Book |
Bahasa: | eng |
Terbitan: |
, 2015
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://eprints.unram.ac.id/9293/1/U%20L%20F%20A%20%20D%20E%20S%20I%20%20N%20AW%20A%20N%20S%20A%20R%20I.pdf http://eprints.unram.ac.id/9293/ |
Daftar Isi:
- Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media animasi terhadap hasil belajar sistem respirasi hewan pada siswa kelas XI IPA. Penelitian ini telah dilaksanakan di MAN 1 Mataram pada bulan Pebruari 2015. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA tahun ajaran 2014/2015. Sampel ditentukan melalui teknik simple random sampling dan diperoleh kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 3 sebagai kelas kontrol. Desain penelitian ini menggunakan nonequivalent control group design . Instrumen yang digunakan untuk mengukur hasil belajar sistem respirasi hewan ranah kognitif adalah tes pilihan ganda, afektif dan psikomotor dengan lembar observasi. Data hasil belajar kognitif dianalisis dengan uji-t pada taraf signifikansi 5%, sedangkan data hasil belajar afektif dan psikomotor dianalisis secara deskriptif dan diuji dengan uji Mann-Whitney pada taraf signifikan 5%. Berdasarkan Hasil uji-t diperoleh nilai t-hitung (5,477) lebih besar dari t-tabel (1,668) atau (5,477>1,668) yang berarti terdapat perbedaan secara signifikan. Hasil uji Mann-Whitney hasil belajar afektif diperoleh nilai signifikan sebesar 0,273 lebih besar dari α=0,05 (0,273>0,05) yang berarti tidak ada perbedaan yang signifikan. Uji Mann-Whitney hasil belajar psikomotor diperoleh nilai signifikan sebesar 0,273 lebih besar dari α=0,05 (0,273>0,05) yang berarti tidak ada perbedaan yang signifikan. Secara deskriptif, hasil belajar afektif dan psikomotor sama-sama berada pada katagori sangat baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa media animasi berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar sistem respirasi hewan ranah kognitif, sedangkan hasil b