Penerapan Panel Vector Error Correction Model Pada Konsumsi Dan Produk Domestik Regional Bruto Di Indonesia

Main Author: Sari, Wina
Format: Thesis NonPeerReviewed
Terbitan: , 2017
Subjects:
Online Access: http://repository.ub.ac.id/8709/
Daftar Isi:
  • Data panel merupakan penggabungan data cross section dan deret waktu. Data panel sering digunakan dalam penelitian bidang ekonomi. Dalam praktiknya, hubungan antar peubah ekonomi tidak hanya berlangsung satu arah, tetapi juga dapat berlangsung dua arah serta memiliki hubungan jangka pendek maupun jangka panjang. Analisis Panel Vector Error Correction Model (PVECM) merupakan metode yang sesuai untuk memodelkan hubungan antar peubah yang memiliki hubungan dua arah serta menjelaskan fenomena ekonomi jangka pendek maupun jangka panjang dengan menggunakan data panel. Tujuan penelitian ini yaitu memodelkan data panel PDRB dan konsumsi 31 provinsi di Indonesia tahun 2002-2016 menggunakan PVECM. Kedua peubah terintegrasi pada orde yang sama yaitu I(1), saling berkointegrasi dan memiliki hubungan dua arah sehingga dapat dimodelkan dengan PVECM. Pada penelitian ini, pemodelan PVECM dilakukan sebanyak tiga pemodelan, yaitu PVECM untuk provinsi dengan perekonomian tinggi, sedang dan rendah. Hasil analisis menunjukkan bahwa pada provinsi dengan perekonomian tinggi, terjadi hubungan sebab akibat dalam satu arah, yaitu pengaruh konsumsi terhadap PDRB terjadi dalam jangka pendek dan jangka panjang. Pada provinsi dengan perekonomian sedang, terjadi hubungan saling mempengaruhi antara PDRB dan konsumsi dalam jangka panjang. Pada provinsi dengan perekonomian rendah, tidak terjadi hubungan saling mempengaruhi antara PDRB dan konsumsi baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.