Daftar Isi:
  • Terapi air hangat rnembutuhkan suatu sistem pengendalian suhu hal ini disebabkan oleh ketidakstabilan suhu lingkungan dan lamanya proses terapi yang mengakibatkan penurunan suhu, sehingga dirancang sebuah sistem pengendali dengan menggunakan pengendali P yang dapat menjaga suhu menjadi konstan. Penelitian ini menggunakan Arduino Uno yang diaplikasikan sebagai alat pengendali suhu pada kolam terapi. Pengendalian suhu ini dilakukan selama 20 menit pada suhu 40°C, karena suhu tersebut merupakan suhu optimal yang dibutuhkan untuk proses terapi air hangat. Sistem pengendali suhu ini menggunakan metode I Ziegler-Nichols, diperoleh nilai parameter yang sesuai untuk sistem dengan nilai Kp =9,26. Sistem pengontrolan suhu pada air dapat mencapai setpoint 40° C dengan settling time 1.770 s.