Kontrol Optimal pada Model Kanker dengan Imunoterapi dan Kemoterapi
Daftar Isi:
- Skripsi ini membahas kontrol optimal pada model kanker dengan imunoterapi dan kemoterapi. Pembahasan ditekankan pada penyelesaian masalah kontrol optimal dengan menggunakan prinsip Pontryagin. Tujuannya adalah menentukan pengobatan mana yang paling efektif di antara pengobatan dengan imunoterapi saja, pengobatan dengan kemoterapi saja, atau kombinasi kedua pengobatan tersebut. Masalah kontrol optimal diselesaikan dan disimulasikan secara numerik dengan metode Sweep Maju-Mundur. Hasil simulasi numerik menunjukkan bahwa kombinasi pengobatan imunoterapi dan kemoterapi merupakan pengobatan paling efektif dalam memusnahkan kanker.