Analisis Pengaruh Pemasaran Media Sosial Terhadap Loyalitas Konsumen: Studi Pada Transportasi Online (Go-Jek Indonesia)
Main Author: | Imron, Ahmad Syaifulloh |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed |
Terbitan: |
, 2018
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://repository.ub.ac.id/11740/ |
Daftar Isi:
- Saat ini persaingan antar penyedia jasa transportasi online semakin ketat. Fokus dan target pemasaran saat ini telah berubah, yang pada awalnya bagaimana perusahaan mendapatkan konsumen baru, telah berubah menjadi bagaimana perusahaan menjaga agar konsumen tetap setia. Salah satu strategi yang bisa digunakan oleh perusahaan adalah dengan memanfaatkan media sosial. Go-Jek Indonesia merupakan penyedia jasa transportasi online yang aktif melakukan customer relationship management melalui pemasaran media sosial untuk memperoleh loyalitas konsumen. Loyalitas konsumen dipengaruhi secara positif ketika perusahaan melakukan advantageous campaigns, relevant content, popular contents, various platforms and applications, frequently update content pada media sosial. Penelitian ini melakukan pengujian terkait hubungan antara pemasaran media sosial dengan loyalitas konsumen menggunakan analisis regresi linier berganda. Responden dari penelitian ini adalah pengguna Go-Jek yang mengikuti official akun Instagram Go-Jek. Pengumpulan data dilakukan menggunakan teknik simple random sampling. Hasil dari uji t menunjukkan advantageous campaigns dengan nilai t hitung 4,073 dan frequently update content dengan nilai t hitung 5,092 memiliki pengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Sedangkan relevant content nilai t hitung -2,013 dan popular contents nilai t hitung 0,967 tidak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Dan hasil uji f dengan nilai f hitung 28,400 menunjukkan variabel independent berpengaruh secara simultan atau bersama-sama terhadap loyalitas konsumen. Variabel independent yang digunakan pada penelitian ini berkontribusi sebesar 34,6% terhadap loyalitas konsumen Go-Jek.