EFEK ANTIMIKROBA EKSTRAK RIMPANG KUNYIT (Curcuma domestica) TERHADAP Escherichia coli SECARA IN VITRO
Main Author: | ADIPURNA, RESA PUTRA |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed Book |
Bahasa: | eng |
Terbitan: |
, 2014
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://eprints.umm.ac.id/31807/1/jiptummpp-gdl-resaputraa-35621-2-bab1.pdf http://eprints.umm.ac.id/31807/2/jiptummpp-gdl-resaputraa-35621-1-pendahul-n.pdf http://eprints.umm.ac.id/31807/ |
Daftar Isi:
- Latar Belakang : Escherichia coli merupakan penyebab dari infeksi enterik. Diare merupakan salah satu contoh kasus infeksi enterik akibat Escherichia coli yang sangat sering terjadi. Namun saat ini Escherichia coli dilaporkan telah resisten terhadap obat-obatan konvensional. Kunyit (Curcuma domestica) dapat digunakan karena memiliki komponen antimikroba seperti Curcuma dan minyak atsiri. Tujuan : Mengetahui efek antimikroba ekstrak rimpang kunyit (Curcuma domestica) terhadap Escherichia coli. Metode : True experimental post test only control group design. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode simple random sampling dan dianalisis dengan menggunakan uji one way ANOVA, uji korelasi, dan uji regresi linier. Hasil : Pemberian ekstrak rimpang kunyit secara signifikan menurunkan jumlah koloni Escherichia coli dengan nilai p=0,000 dan α=0,05 (p<α). Kadar Bunuh Minimal (KBM) pada konsentrasi ekstrak 50%. Kesimpulann : Ekstrak rimpang kunyit memiliki aktivitas antimikroba terhadap Escherichia coli. Kata Kunci : Ekstrak rimpang kunyit, Escherichia coli