PEMBELAJARAN NILAI-NILAI MORAL ISLAMI MELALUI BERMAIN, CERITA, MENYANYI (BCM) DI RA MA’HADUL ULUM DESA MUTIH WETAN KECAMATAN WEDUNG KABUPATEN DEMAK TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Main Author: AFROH, A’YUN
Format: Lainnya NonPeerReviewed Book
Bahasa: ind
Terbitan: Unisnu , 2015
Subjects:
Online Access: http://eprints.unisnu.ac.id/935/1/131310000254%20A%27yun%20Afroh%20%28Upload%29.pdf
http://eprints.unisnu.ac.id/935/
http://unisnu.ac.id
Daftar Isi:
  • A’YUN AFROH (NIM: 131310000254) PEMBELAJARAN NILAI-NILAI MORAL ISLAMI MELALUI BEMAIN, CERITA, MENYANYI (BCM) DI RA MA’HADUL ULUM MUTIH WETAN WEDUNG DEMAK TAHUN PELAJARAN 2014/2015. Skripsi Fakultas Tarbiyah dan keguruan Jurusan Pendidikan Agama Islam Universitas Nahdlatul Ulama UNISNU, Jepara 2014. Penelitian ini dilaksanakan bertujuan untuk: 1) Mengetahui kriteria memilih pembelajaran yang baik dan dapat dijadikan pedoman dalam nilai-nilai moral Islami melalui bermain, cerita, menyanyi (BCM) di RA Raudlatul Ulum Mutih Wetan Wedung Demak Tahun Pelajaran 2014/2015, 2) Untuk Mengetahui penerapan pembelajaran nilai-nilai moral Islami melalui bermain, cerita, menyanyi (BCM) di RA Raudlatul Ulum Mutih Wetan Wedung Demak Tahun Pelajaran 2014/2015, 3) Untuk Mengetahui faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat serta solusi pelaksanaan dalam pembelajaran nilainilai moral Islami melalui bermain, cerita, menyanyi (BCM) di RA Raudlatul Ulum Mutih Wetan Wedung Demak Tahun Pelajaran 2014/2015. Penelitian ini dilaksanakan di RA Raudlatul Ulum Mutih Wetan Wedung Demak Tahun Pelajaran 2014/2015, dengan subjek penelitian yaitu : kepala sekolah dan guru, pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif dan sebagai prosedur penelitian skripsi ini menggunakan metode kualitatif, adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Setelah diadakan penelitian dalam kriteria memilih pembelajaran yang baik dan dapat dijadikan pedoman dalam nilai-nilai moral Islami melalui bermain, cerita, menyanyi (BCM) di RA Raudlatul Ulum Mutih Wetan Wedung Demak Tahun Pelajaran 2014/2015, peneliti mengobservasi peserta didik dapat memberi motivasi dan nilai instrinsik pada anak, pengaruh positif, tingkah laku itu menyenangkan atau menggembirakan untuk dilakukan bukan dikerjakan sambil berlalu, cara bermain lebih diutamakan dari tujuannya. anak lebih tertarik pada tingkah laku itu sendiri dari pada keluaran yang dihasilkan, kelenturan, bermain itu perilaku yang lentur. dan cara bertutur kata dengan baik, dalam mengajar yang didalamnya berisikan lagu berkesan dan menyenangkan, syair dan liriknya bisa melibatkan emosi (gembira, semangat, kagum) dll. Penerapan pebelajaran nilai-nilai moral Islami melalui bermain, cerita, menyanyi (BCM) di RA Raudlatul Ulum Mutih Wetan Wedung Demak sudah berjalan sangat efektif di mana peserta didik dapat dengan cepat memahami materi dan dapat mengingatnya lebih jelas, karena dalam proses pembelajarannya peserta didik tidak hanya mendengar dan melihat saja tetapi juga mempraktikkan secara langsung, sehingga peserta didik dapat memahami materi dengan cepat dan tepat, evaluasi yang digunakan adalah dengan melihat hasil dari apa yang telah di praktikkan peserta didik tersebut, jika peserta didik bisa mempraktikkan secara baik dan benar maka baik pula nilai yang diperoleh begitu juga sebaliknya jika peserta didik tidak dapat mempraktikkan dengan baik maka nilai yang akan ix diperoleh peserta didik tersebut kurang baik pula atau buruk. Dalam setiap kegiatan pastilah ada faktor penghambat dan pendukung, adapun Faktor pendukungnya adalah pembelajaran yang efektif, lingkungan yang kondusif, fasilitas yang memadai, sumber belajar, kurikulum yang tepat, hubungan antara guru dan peserta didik terjalin dengan bai. Sedangkan faktor penghambatnya adalah orang tua kurang begitu peduli dengan waktu yang luas, kuantitas guru kurang, gedung sekolah masih menyatu dengan MI Ma’hadul Ulum. Dari hasil penelitian tersebut, diharapkan dapat memberi pengetahuan kepada semua pihak tentang pembelajaran nilai-nilai moral Islami melalui bermain, cerita, menyanyi di RA Ma’hadul Ulum Mutih Wetan Wedung Demak Tahun Pelajaran 2014/2015. khususnya kepada peserta didik, guru, dan orang tua dalam meningkatkan tingkat penguasaan materi pelajaran.