Efektivitas Pelaksanaan Metode Pembelajaran Resitasi Pada Kelas X Mata Pelajaran Kearsipan Jurusan Administrasi Perkantoran Di Smk Negeri 1 Sinjai

Main Author: Lestari, Andi Sri Ayu
Format: Thesis NonPeerReviewed Book
Bahasa: eng
Terbitan: , 2018
Subjects:
Online Access: http://eprints.unm.ac.id/9655/1/JURNAL.pdf
http://eprints.unm.ac.id/9655/
Daftar Isi:
  • Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelaksanaan metode pembelajaran resitasi pada kelas X mata pelajaran Kearsipan jurusan Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Sinjai. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Jumlah responden 5 orang, 1 Orang Guru Mata Pelajaran Kearsipan, 3 orang Siswa kelas X AP 1, dan Kepala Sekolah. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan secara deskriptif kualitatif, yaitu data yang terkumpul dideskripsikan dengan menggunakan data yang terkumpul dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan Metode Pembelajaran Resitasi pada kelas X mata pelajaran Kearsipan Jurusan Administrasi perkantoran di SMK Negeri 1 Sinjai sudah berjalan dengan baik. Ditinjau berdasarkan indikator persiapan (pemberian tugas), pelaksanaan (pengerjaan tugas), dan mengakhiri (evaluasi). Maka dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan Metode Pembelajaran Resitasi pada kelas X mata pelajaran Kearsipan Jurusan Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Sinjai sudah berjalan dengan Efektif.