HUBUNGAN ANTARA TINGKAT STRES KERJA DENGAN PEMILIHAN COPING STRESS STRATEGY KARYAWAN DI KANTOR PUSAT ADIRA INSURANCE

Main Authors: Johannes, A. A. Rumeser, Theodora, Elma Tambuwun
Format: Article PeerReviewed Book
Bahasa: eng
Terbitan: Binus University , 2011
Subjects:
Online Access: http://eprints.binus.ac.id/12791/1/23%20-%20PSI%20-%20Johannes%20Rumeser%20-%20Theodora%20Elma%20-%20OK-ABSTRACT.pdf
http://eprints.binus.ac.id/12791/
Daftar Isi:
  • Berkembangnya bisnis di Indonesia mempengaruhi persaingan perusahaan sehingga harus mampu bersaing dan tetap bertahan untuk mencapai tujuannya. Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan sumber daya yang dimilikinya. Karyawan menjadi salah satu sumber daya perusahaan untuk mencapai tujuannya, karenanya mereka memiliki kemungkinan mengalami stres kerja ketika melakukan tugasnya di perusahaan. Stres kerja yang dialami karyawan menyebabkan karyawan tersebut jatuh sakit dan menyebabkan kerugian finansial bagi perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan yang ditimbulkan oleh stres kerja dengan menyelidiki hubungan antara tingkat stres kerja dan pemilihan coping stress strategy karyawan di Adira Insurance. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 30 responden pria, 49 responden wanita, dan 5 responden yang tidak mengisi data diri, dengan rentang usia antara 19-43 tahun, dan rata-rata usia 27,53 tahun. Jenis penelitian ini adalah Non-Experimental, dan merupakan penelitian korelasional. Penelitian ini menemukan adanya hubungan positif antara tingkat stres kerja dan pemilihan strategi coping stress karyawan di Adira Insurance.