Kepemimpinan Guru Bimbingan Dan Konseling Dalam Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Di Man Binjai

Main Author: Ulfah, Masithah
Format: Bachelors NonPeerReviewed Book
Bahasa: ind
Terbitan: , 2019
Subjects:
Online Access: http://repository.uinsu.ac.id/7715/1/BURNING%20dan%20buat%20PDF%20TESIS.pdf
http://repository.uinsu.ac.id/7715/
Daftar Isi:
  • Masalah pada penelitian ini adalah: (1) Bagaimana komunikasi interpersonal guru bimbingan dan konseling dalam peningkatan motivasi belajar siswa. (2) Bagaimana keteladanan guru bimbingan dan konseling dalam peningkatan motivasi belajar siswa. (3) Bagaimana pemberian reward guru bimbingan dan konseling dalam peningkatan motivasi belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis komunikasi interpersonal guru bimbingan dan konseling dengan siswa, menganalisis keteladanan guru bimbingan dan konseling, menganalisis pemberian reward guru bimbingan dan konseling terhadap siswa dalam peningkatan motivasi belajar pada siswa. Metodologi pada penelitian ini menggunakan metode kualitatif fenomenologi, sumber data primer dalam penelitian ini adalah guru bimbingan konseling, dan siswa. Proses pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan teknik observasi, wawancara mendalam dan studi dokumentasi, peneliti menggunakan teknik analisis kualitatif dengan langkah-langkah pemaparan data berupa kata-kata maupun peta konsep, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, setelah itu dilakukan pemeriksaan keabsahan data secara kridibilitas, keteralihan, ketergantungan dan kepastian. Hasil dalam penelitian ini terbagi atas: (1) temuan umum mengenai kepemimpinan guru bimbingan dan konseling dalam peningkatan motivasi belajar siswa di MAN Binjai, (2) temuan khusus dalam penelitian ini adalah mengetahui bagaimana standart kepemimpinan guru bimbingan dan konseling dalam peningkatan motivasi belajar siswa di MAN Binjai, kemudian mengetahui bagaimana kebijakan yang diterapkan dan upaya yang dilakukan oleh guru bimbingan dan konseling dalam meningkatkan motivasi belajar siswa.