Daftar Isi:
  • Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fasilitas, religiusitas dan biaya perkuliahan yang ditawarkan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang terhadap keputusan mahasiswa memilih perguruan tinggi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang. Adapun penelitian ini adalah jenis penelitian kuantitatif dengan teknik penentuan sampel menggunakan teknik non-probability sampling yang menggunakan metode accident sampling. Sumber data pada penelitian ini adalah data primer. Metode pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Sedangkan data dianalisis dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa hanya variabel religiusitas yang berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan dalam memilih perguruan tinggi dengan nilai t hitung 2,389 dan nilai signifikansinya 0,019. Sedangkan variabel fasilitas berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap keputusan dalam memilih perguruan tinggi dengan nilai t hitung 1,356 dan nilai signifikansinya 0,178. Begitupula pada variabel biaya perkuliahan juga berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap keputusan dalam memilih perguruan tinggi dengan nilai t hitung 1,561 dan nilai signifikansinya 0,122.