Komunikasi interaktif siaran dakwah (analisis program kajian sore pada radio DAIS 107.9 FM)
Main Author: | Annihrir, Ahmad Haidar |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed Book |
Bahasa: | ind |
Terbitan: |
, 2021
|
Subjects: | |
Online Access: |
https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13576/1/1401026114_Ahmad%20Haidar%20Annihrir_Lengkap.pdf https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/13576/ |
Daftar Isi:
- Pada perkembangan terkini sajian media komunikasi informasi menjadi bagian dari komoditas masyarakat. Penggunaan media teknologi yang semakin mudah dan transparansinya dalam memberikan sajian konten-konten negative dikhawatirkan dapat memberikan dampak negatif bagi masyarakat. Selain itu mobilitas masyarakat yang tinggi membuat sebagian besar waktu dari masyarakat habis untuk kegiatan bekerja. Sehingga membuat sebagian masyarakat tidak sempat untuk menghadiri kajian ilmu keagamaan. Maka perlu adanya solusi alternatif atau cara yang efektif dan efisien dalam menyampaikan pesan dakwah. Skripsi dengan judul KOMUNIKASI INTERAKTIF SIARAN DAKWAH (Analisis Program Kajian Sore pada Radio DAIS 107.9 FM) merupakan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui tentang bagaimana penggunaan komunikasi interaktif siaran dakwah pada program kajian sore radi DAIS 107.9 FM. Program siaran Kajian sore radio DAIS merupakan program siaran dakwah. dikemas dengan format interaktif. Format interaktif digunakan dengan maksud agar pendengar dapat terlibat saat siaran berlangsung. Pendengar dapat memberikan feedback atau umpan balik terhadap materi yang disampaikan pendengar. Feedback yang diberikan pendengar dapat melalui live telephone maupun pesan singkat SMS dan WhatsApp akan ditanggapi langsung oleh narasumber. Penggunaan format interaktif bertujuan untuk melibatkan langsung pendengar pada saat siaran dan juga menjadi alternatif sert solusi dalam menyampaikan pesan dakwah diera teknologi dan mobilitas masyarakat yang tinggi. Untuk menjawab tantangan diera digitalisasi seperti sekarang ini, Program kajian sore juga disiarkan secara live streaming yang bekerjasa sama dengan MAJT TV disiarkan melalui channel youtube dan juga media sosial Facebook dan Instagram. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan model analisis interaktif Miles and Hubermen. Data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi yang dilakukan penulis terhadap program Kajian sore. Kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini program Kajian sore komunikasi interaktif pada siaran kajian sore radio dais terjadi dari awal hingga akhir acara yang melibatkan penyiar, narasumber dan juga pendengar. Setiap kali mengudara program kajian sore selalu mendapatkan feedback dari pendengar.