Pengaruh Current Ratio (CR) dan Debt To Equity Ratio (DER) terhadap Return On Equity (ROE) Pada Perusahaan Manufaktur Sub-sektor Makanan & Minuman Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2015-2018

Format: Bachelors
Terbitan: #CREATOR_ORGNAME# , 2022
Subjects:
Online Access: http://digilib.polban.ac.id\/download.php?id=41901
Daftar Isi:
  • Dalam tugas akhir ini penulis mengambil judul “Pengaruh CR dan DER terhadap ROE Pada Perusahaan Manufaktur Sub-sektor Makanan & Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015 - 2018. Masalah yang diteliti dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah pengaruh variabel CR dan DER terhadap ROE pada periode 2015 sampai dengan 2018 dengan melihat hubungan dan besarnya pengaruh Current Ratio (CR) dan Debt To Equity Ratio (DER) terhadap Return On Equity (ROE). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana hubungan antara CR dan DER dengan ROE serta seberapa besar pengaruh variabel CR dan DER terhadap variabel ROE pada Perusahaan Manufaktur Sub-sektor Makanan dan Minuman. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif analisis dan metode verifikatif analisis. Metode deskriptif analisis yaitu suatu metode yang menjelaskan fenomena yang terjadi pada objek yang diteliti berdasarkan data yang telah dikumpulkan. Metode verifikatif analisis yaitu metode yang digunakan untuk menguji dugaan dengan uji hipotesis dengan perhitungan statistik. Alat analisis yang penulis gunakan adalah analisis korelasi, analisis regresi berganda, dan analisis koefisien determinasi. Dari hasil analisis menunjukkan variabel CR berpengaruh signifikan positif terhada variabel ROE dengan level signifikasi kurang dari 0,05 yaitu sebesar 0,007, sedangkan variabel DER tidak berpengaruh signifikan terhadap ROE dengan level signifikasi lebih besar dari 0,05 yaitu sebesar 0,420. Sementara secara simultan variabel CR dan DER berpengaruh terhadap ROE dengan nilai koefisien determinasi sebesar 23% artinya variabel CR dan DER mempengaruhi ROE hanya sebesar 23%, sisanya 77% dipengaruhi faktor lainnya.