TA Rancang Bangun Aplikasi Analisis Data Keluarga Miskin Berdasarkan Kriteria Badan Pusat Statistik (BPS) di Desa Banaran Kabupaten Kediri
Daftar Isi:
- Desa Banaran merupakan salah satu desa yang berada di wilayah kabupaten Kediri Jawa Timur. Pemerintah desa memiliki misi untuk ikut andil dalam proses perbaikan data kemiskinan. Secara umum proses penilaian kemiskinan dilakukan dengan menilai perkeluarga berdasarkan kriteria kemiskinan satu persatu, sehingga selama prosesnya kaur kesra mengalami kesulitan. Selain itu, proses penilaian tidak dapat menghasilkan nilai yang digunakan untuk penentuan peringkat. Kaur Kesra juga masih kesulitan dalam pembuatan pelaporan kemiskinan yang berisi peringkat keluarga miskin dan jumlah tertentu dari keluarga miskin yang dibutuhkan. Untuk menangani beberapa kendala dan masalah yang ada, dibuat suatu aplikasi analisis data keluarga miskin yang dapat menentukan nilai dan peringkat berdasarkan kuota tertentu dari kemiskinan suatu keluarga. Untuk penentuan keluarga miskin digunakan kriteria dari Badan Pusat Statistik (BPS). Hasil penelitian dan uji coba yang telah dilakukan menghasilkan aplikasi yang dapat membantu Kaur Kesra dalam proses penilaian kemiskinan suatu keluarga dan menentukan peringkat kemiskinannya. Aplikasi yang dibuat juga mampu menghasilkan laporan peringkat dan kuota kemiskinan.