PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MEDIA PETAK PINTAR PADA OPERASI HITUNG BILANGAN BULAT BAGI ANAK TUNARUNGU KELAS V SDLB-B NEGREI CERME GRESIK

Main Author: KHOIRIYYAH, IZZATUL
Format: Thesis NonPeerReviewed Book
Bahasa: eng
Terbitan: , 2015
Subjects:
Online Access: http://eprints.umg.ac.id/2453/1/abstrak.pdf
http://eprints.umg.ac.id/2453/2/BAB%20I.pdf
http://eprints.umg.ac.id/2453/3/BAB%20II.pdf
http://eprints.umg.ac.id/2453/4/BAB%20III.pdf
http://eprints.umg.ac.id/2453/5/BAB%20IV.pdf
http://eprints.umg.ac.id/2453/6/BAB%20V.pdf
http://eprints.umg.ac.id/2453/7/DAFTAR%20PUSTAKA.pdf
http://eprints.umg.ac.id/2453/
Daftar Isi:
  • Penelitian ini dilatar belakangi berdasarkan pengamatan penulis pada anak tunarungu yang memiliki fisik yang sama seperti anak normal. Akan tetapi pendengaran mereka kurang dari 70 dB sehingga mereka mengalami kesulitan atau hambatan dalam proses pembelajaran. Media petak pintar diharap kan dapat membantu anak didik dalam memahami konsep matematika pada materi penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat.Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan pembelajaran matematika dan mendeskripsikan ketuntasan anak tunarungu setelah mengikuti pembelajaran matematika dengan media petak pintar pada operasi hitung bilangan bulat. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah anak tunarungu kelas V yang berjumlah 3 anak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode tes dan dokumentasi. Instrumen dalam penelitian ini adalah peneliti dan lembar tes hasil belajar. Hasil dari penelitian ini adalah (a) Guru menjelaskan tujuan pembelajaran kepada anak didik disertai dengan isyarat dan ucapan guru harus jelas agar bisa di baca/ dipahami anak didik, (b)Guru memperagakan atau mempertunjukka nmedia petak pintar kepada anak didik, (c) Guru memberikan tugas berupa LKS yang difokuskan dengan baik untuk dikerjakan di kelas, (d) Guru mengevaluasi hasil kerja anak didik.Ketuntasan belajar secara klasikal dikatakan tuntas.